Pertemuan dan perpisahan
Kombinasi dari kebahagiaan dan tangisan
Ada yang datang untuk pulang ke pangkuan
Ada yang pergi untuk pelarian
Hati manusia tiada yang paham
Hari ini kau suka, besok kau benci
Hati-hati dengan kata yang tak pernah padam
Hati-hati dengan kata tidak yang hakiki
Aku tidak mungkin bersamanya
Aku tidak akan mencintainya
Jangan kau katakan
Atau bisa jadi besok hatimu dibalikan
Manusia itu bebas, katanya
Aku setuju dengannya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar